Sunday, September 21, 2014

Cinta Terakhir

BY retnobanarti.blogspot.com IN , , 2 comments



Saturday, September 20, 2014

Brain, Behave, Beauty

BY retnobanarti.blogspot.com IN , , , , , , No comments


Selamat pagi hari minggu..

Hari dimana yang masih menjadi satu-satunya hari liburku dalam satu minggu. Well, rencana mau nulis-nulis semalem, tapi karena keasikan nonton film, yaudahlah ke-pending juga tulisanku ini. Pagi hari ga niat sih bangun pagi, tau dong macam anak kosan yang susah banget jauh dari kasur kalau pagi hari. Terdapat hipotesis yang perlu diuji, tingkat grafitasi kasur meningkat tajam pada pagi hari, hahaha, intinya daya ikat kasur yang lagi tinggi-tingginya di pagi hari yang menyebabkan aku susah move on dari kasur. Ah, sudah becandanya, itu mah bisa-bisanya aku aja. :p

Udah lama banget terlintas untuk menuliskan tentang hal ini. Tentang suatu kata yang sudah lama sekali ada menjadi suatu makna yang berarti, semua itu tentang BRAIN, BEHAVE, BEAUTY.  Pastinya aku akan mengupas semua itu dari dan untuk sudut pandang cewek ya.

BEAUTY
Sebelumnya kenapa aku menaruh beauty pada deretan pertama, karena inilah yang aku alami sendiri. Aku lebih mementingkan beauty dari kedua aspek yang lain. Aku lebih senang mengupas tuntas semua hal yang berhubungan dengan yang namanya beauty, seperti outfit fashion (baju, tas, aksesoris, sepatu dll), make up (yah walaupun aku suka make up yang minimalis, yang penting tidak memberikan kesan polos), atau segala hal yang yang diperlukan untuk menjadi cantik (karena mungkin aku sadar ga begitu cantik, lol, haha).

Beauty diambil dari bahasa inggris yang dapat diartikan kecantikan. Sudah selayaknya cewek itu kan cantik, masak iya cewek ganteng. Namun yang aku bahas disini lebih ke good looking. Aku pernah bilang sama temenku tentang pendapatku ke cowok, yaitu aku lebih suka liat cowok good looking daripada cowok ganteng, karena dalam dua istilah tersebut terdapat dua arti yang berbeda pula. Sama, berlaku juga buat cewek. Aku lebih suka sama cewek terlihat good looking daripada cantik. Yah tapi lebih suka lagi sama cewek cantik yang good looking, hehe. Kiranya itulah yang aku lihat pertama kali saat berkenalan atau bertemu dengan orang baru, iya aku sering melihat orang dari fisiknya dulu.

Selanjutnya beauty menjadi sangat penting bagiku. Untuk urusan outfit, aku suka banget berbelanja, yah namanya juga cewek. Belanja apapun itu, sampai hal terkecil misalnya beli aksesoris harga Rp 10.000,- bisa membuat hariku bahagia, seperti yang pernah aku ungkapkan dalam media sosialku “selalu bahagia mempunyai sesuatu yang baru sekecil apapun itu”. Selanjutnya aku suka berbelanja numpuk baju, entah lah baju-baju apa yang aku beli sampai baju ga penting sekalipun kalau itu lucu pasti aku beli (kalau pas lagi ga sayang duit). Tapi tetep yang namanya cewek ya, sebanyak apapun baju yang dimiliki, saat mau jalan dan buka lemari pasti bingung mau makai baju apa dan sampai ngedumel “kok bajuku ini-ini aja ya?” hahaha itu lumrah problematika setiap cewek. Yang jelas, outfit adalah yang pertama kali orang lihat dari kita. Oleh karena itulah aku menumpuk seabrek outfit, selain aku paling ga suka terlihat lusuh di mata orang. Aku suka memadu-padankan baju agar terlihat lebih asik dilihat kalau lagi mau jalan, yah minimal match lah. Seperti itu juga kalau aku ke kantor, memilah-milah baju adalah hal terpenting buatku dibanding segala hal yang diperlukan untuk keperluan kerja (hehe, jangan ditiru ya). Kecuali kalau aku lagi bangun kesiangan yaudah lah pakai baju apa aja deh sedapetnya yang penting pakai baju (haha, dan ternyata aku sering banget bangun kesiangan kekantor -__-). Tapi semua itu tergantung mood-ku juga sih. Kalau lagi ga mood banget yaudah tampil lusuh ya lusuh deh, tapi hanya untuk pergi tempat-tempat deket ya. Misalnya beli apa kek gt. Pernah ya hari libur siang-siang belum mandi mau ke minimarket, yaudah pake kaos oblong dan celana kolor pun jadi. Yang penting sih aku nyaman aja. Kalau udah nyaman ya takkan tergantikan deh pokoknya, jadi diri sendiri ga ada matinya. Kadang memang aku seperti itu, jadi kayak aku punya dua karakter yang berbeda. Kadang aku suka tampil (sedikit) gaya, tapi kadang aku lebih memilih tampil lusuh bak gembel di jalanan, hehe, ga sampai segitunya sih. Jangan ditiru ya guys, pokoknya kalian harus tampil gaya!

Selanjutnya, make up adalah hal penting juga buat cewek. Intinya tampil bersih lah, muka ga putih gapapa yang penting bersih bebas jerawat, komedo dll. Kalau udah bersih, kan enak dipandang. Yah walaupun aku jarang mandi (ups) aku selalu menjaga kebersihkan wajah, minimal cuci muka lah sebelum tidur. Selanjutnya untuk make up keseharian aku juga memilih untuk make up minimalis, aku ga suka dengan make up yang terlalu tebal. Menurutku itu ga membuat cewek terlihat lebih cantik, yang ada malah terlihat norak, seperti memakai lipstik yang merah merekah banget, blush on yang mencolok, alis yang tebel kayak alisnya sinchan dll. Untuk make up keseharianku cukup dengan cuci muka memakai sabun muka, memakai milk cleanser dan toner, pelembab wajah, bedak tabur, pelembab bibir dan lipstik warna natural, serta pensil alis. Kalau lagi ga males dan ga bangun kesiangan ni tambah pakai eye shadow, eyeliner, dan blush on yang minimalis yang penting biar wajah ga terlihat pucat. Aku jarang banget memakai treatment khusus di salon seperti facial apalagi chemical untuk mempercantik diri. Ya tadi cuma menjaga kebersihan wajah dan kadang memakai peeling untuk beberapa waktu terakhir ini. Lalu kalau aku pengen pakai masker, aku lebih suka memakai masker tradisional dengan meraciknya sendiri, yang gampang-gampag aja seperti masker madu atau masker dari buah alpukat.

BRAIN
Namun, seiring perubahan pemikiranku, cewek ga cukup dengan cantiknya doang. Dia harus smart juga. Apalah arti cantik dan enak dipandang yang membuat banyak cowok terkagum-kagum dan jatuh cinta, tapi setelah kenal jauh ternyata bego atau otaknya tu ga ada isinya? Maka dari itu untuk istilah kedua ini Brain, yang berarti otak. Cewek cantik ga harus bego juga, banyak juga cewek cantik yang pinter, itu jadi nilai tambah tersendiri buat para cewek.

Pernah ni aku terkagum-kagum sama temen cewekku sendiri. Aku memang baru kenal dekat dengannya dan baru mengetahui kalau dia pinter dan pemikirannya luas. Kalau diskusi dia bisa langsung bisa berfikir cemerlang menguasai kasus, omongan dia tentunya ga sekedar asbul alias asal bunyi, diperkuat dengan berbagai istilah yang diperlukan, penjelasan yang tak terkesan menggurui, yang terpenting dia low profile dan ga terkesan sok pinter. Orang-orang seperti itu yang bisa membuatku terkagum-kagum. Jadi, aku mulai berfikir cewek seperti ini ni yang seharusnya punya charming yang luar biasa dibanding dari sekedar cewek cantik doang. Banyak kan orang-orang yang emang dianya pinter tapi pengen dianya doang yang keliatan pinter, alhasil cari-cari kasus sendiri dijawab sendiri, eh, ga respect kalau sama orang seperti itu. Seperti kata pepatah “Langit tidak perlu menjelaskan bahwa dia tinggi”. Jadi kalau dia emang smart, ga usah terlalu diperlihatkan juga udah kelihatan kalau dia pinter beneran, seperti dari cara dia ngomong, dll.

Dari situ aku mulai berfikir, ya memang bener kalau jadi cewek itu emang harus pinter. Em, bukan pinternya doang sih harus rajin juga. Soalnya kata orang aku juga pinter, tapi aku punya sifat yang pemalas. Aku ga pernah yang namanya belajar secara rutin, baca buku sangat ga pernah, jangankan buku pelajaran buku cerita aja males. Jadi aku hanya belajar kalau ada ujian aja, seperti besuk mau ujian nah hari ini aku baru belajar. Such kind cuma cari nilai gitu aja lah. Alhasil nilaiku emang tinggi-tinggi, tapi habis ujian selesai lupa materi apa aja yang didapat dulu sewaktu kuliah, yassalam.

Untuk kuliah sih masih berlaku ya sistem kebut semalam seperti itu, tapi bagaimana kalau di dunia kerja? Sementara ilmu yang didapat harus diaplikasikan dalam pekerjaan selama kita kerja, otomatis kita harus bener-bener menguasai materi tersebut. Yah gimana lagi, sekarang harus mengubah pola belajar dengan belajar rutin. Aku juga udah membiasakan diri untuk belajar tidak bosan membaca, entah itu hanya membaca cerita novel sampai membaca berita-berita ter-update, dan sekarang lagi belajar membaca modul pelajaran diklat -___- karena sungguh cewek smart itu ga ada matinya bray! Selain emang cewek itu kodratnya ga menjadi pemimpin, tapi cewek smart yang mandiri itu sangat mempesona, kayak punya inner beauty yang terang terpancar.

BEHAVE
Setelah beauty dan brain terpenuhi, wah udah hampir perfect aja ya jadi cewek, eits ada satu lagi yang perlu ditambahkan, yaitu behave. Behave ini bisa diterjemahkan dalam kata kelakuan atau tingkah laku. Jadi gini sebagai contoh, cewek ibarat udah cantik dan pinter eh kelakuan minus? Itu akan menjadi nilai kurang pakai banget.

Bukan harus jadi diri orang lain juga sih biar keliatan baik di mata orang, tapi lebih ke menjadi pribadi yang lebih baik. Maksunya disini adalah membiasakan diri bertingkah laku baik. Seperti contohnya selalu ramah dan murah senyum ke orang, ramah ini contoh tingkah laku yang kecil tapi membawa semangat positif banget. Lalu mungkin sombong. Yaelah apa juga yang mau disombongin? Sama-sama manusia, sementara apalah yang kita miliki di dunia ini ga ada yang kekal, ceileh. Selanjutnya tingkah laku yang seharusnya dijaga adalah tidak terlihat konyol di depan umum, hehe, ini nih yang sering aku lakuin. Tapi gimana, kadang itu malah lucu selain karena selera humorku sangat tinggi. Terus kelakuan banyakan tidur. Ini juga yang susah aku hindari, kalau siang dikantor sehabis makan siang pasti langsung aja hawa ngantuk menyerang. Kalau sore udah sampai kosan juga, kasur serasa melambai-lambai ngajak tidur aja, alhasil kerjaan ga kesentuh sama sekali. Yah, maka dari itu pentingnya behave untuk menunjang hidup lebih baik sangatlah penting.

Oke guys, itulah tips untuk menjadi cewek idaman, hahaha. Nanti sambung lagi deh ya nulisnya, ni diburu-buru temen kosan mau pergi. See you later.


Friday, September 12, 2014

Mitos Kangen

BY retnobanarti.blogspot.com IN , , , , , , 3 comments

Entah kenapa kepikiran untuk menuliskan tentang hal ini. Padahal lagi agak ga enak badan, ditambah dengan seabrek jadwal dan rutinitas yang hampir membuatku tak bisa berkutik, pfffffttt, gini ya rasanya masuk kerja 6 hari dalam seminggu. Weekendkuuuuuuuuu!!!

Dan tentang tulisanku kali ini, iseng-iseng aja sih. Tentang seseorang yang lagi kangen sama aku, hahaha, pede banget ya. Emang ada gitu yang kangen sama aku??? Tak taulah, setelah beberapa kejadian terjadi dan itu sering banget dan berulang-ulang, aku jadi teringat beberapa mitos yang pernah ku dengar dulu. Yah tapi namanya mitos ya, percaya ga percaya, toh ga ada ruginya untuk sekedar tau.

Oke, beberapa kejadian itu adalah:

1.      Bulu mata jatuh
Inget dong ya mitos yang melegenda tentang hal yang satu ini? Iya, katanya kalau ada bulu mata kita yang jatuh di pipi pertanda ada orang yang lagi kangen sama kita, cie, lagi merona banget ini pipi. Dan kenyataannya emang bulu mataku sering banget jatuh. Aku berpikiran duh lama-lama bisa abis ini bulu mata, lol :D

Nah, ada lagi ni yang beranggapan tentang bulu mata yang jatuh. Kalau bulu mata itu jatuh di pipi kanan pertanda ada orang yang kangen. Tetapi jika ada bulu mata yang jatuh di pipi kiri pertanda ada orang yang benci sama kita. Lagi berusaha nginget-nginget ni bulu mataku kemaren banyakan jatuh dimana ya, hahaha.

Yang lebih buat ngakak, ada yang berpendapat lagi tentang perawakan orang yang lagi kangen sama kita. Jadi kalau bulu mata kita jatuh di pipi kanan, orang yang lagi kangen itu ganteng, kalau cewek pasti cantik. Nah kalau bulu mata itu jatuh di pipi kiri pertanda yang lagi kangen itu biasa aja *ngakak*

Oya ada satu lagi nih mitos yang menggelikan lucu banget saat aku masih sekolah. Jadi dulu aku sama temen-temenku yang setipe sama aku percaya kalau ada bulu mata yang jatuh di pipi kan pertanda ada orang yang lagi kangen, nah ada mitos pendukung lagi nih. Perlakuan untuk bulu mata itu ada dua, yaitu pertama bulu mata yang jatuh itu diambil dan ditaruh di rambut/kepala biar kita ketemu orang yang lagi kangen sama kita atau orang yang lagi pengen kita temuin. Kedua, bulu mata yang jatuh itu di ambil dan ditaruh dikantong agar sesudahnya kita mendapat rejeki, hahaha, ada-ada aja ya jaman sekolahku dulu.

Terserah sih mau percaya atau tidak tentang mitos tersebut. Jaman udah canggih gini, pastinya kalau kangen ya dihubungi dong ya, bisa sms, bbm, whatsapp, telfon kek kan ya?  Jadi kangen jangan disyaratkan dengan jatuhnya bulu mata. Setauku, bulu mataku sering jatuh karena memang umur bulu mata itu udah waktunya jatuh dan akan tumbuh digantikan dengan bulu mata yang baru. Selain, karena aku pake eyeliner dan jarang bersihin kalau malam, hehehe.

2.      Melihat jam kembar
Mitos yang melegenda lagi tentang seseorang yang lagi kangen sama kita adalah melihat jam kembar. Kita mungkin sering ga sengaja melihat handphone, jam dinding, atau jam tangan digital dan tanpa sengaja menemukan angka yang sama pada jam dan menitnya (kalau detik terlalu susah ya, hehe). Misalnya ni pukul 00.00, 03.03, 11.11, 12.12, 17.17, 20.20 dsb.

Nah dulu aku juga sering banget tuh pas liat handphone entah itu cuma mau liat jam atau buka chat atau yang lainnya, dan aku menemukan jam kembar. Bahagia itu sederhana, astaga segitunya aku, hehehe. Ini nih baru nulis topik kayak gini eh liat handphone pas dapat jam kembar, hayo siapa yang lagi kangen sama aku???


3.      Memimpikan seseorang
Ini yang agak-agak masuk di akal. Aku percaya, kalau belum dipertemukan di dunia nyata bolehlah dipertemukan di dunia mimpi dulu, hehe. Jadi, kalau kita memimpikan seseorang dalam mimpi kita, pertanda orang itu lagi kangen sama kita. Atau orang itu lagi mikirin kita gitu deh. Apalagi mimpinya itu 3 hari berturut-turut dengan orang yang sama, nah! Jadi aku sempet ni memimpikan orang selama hampir 3 hari berturut-turut, dan aku inget akan mitos hal ini. Bukan terlalu pede untuk percaya lagi ada orang yang bener-bener kangen sama aku lo ya, cuma mitosnya sih gitu.

Anyway tapi mimpi kan cuma bunga tidur ya, jadi bisa hal-hal yang sedang kita pikirkan juga bisa hadir ke mimpi kita. Atau sama sekali hal yang tidak ada hubungan dan tidak kita pikirkan, bisa saja tiba-tiba datang tak diduga dimimpi. Namanya juga mimpi ga bisa ditebak dan ga bisa diduga, hehehe.

Thursday, September 4, 2014

Penempatan CPNS BPKP 2014 Gelombang 1

BY retnobanarti.blogspot.com IN , No comments

Setelah diklat Pembentukan Auditor Ahli / Jabatan Fungsional Auditor (JFA) berakhir, CPNS BPKP angkatan 2014 akan segera ditempatkan pada kantor perwakilan BPKP seluruh Indonesia. Keberangkatan CPNS tersebut diperkirakan pada awal bulan Oktober 2014. Untuk plot Penempatan CPNS BPKP 2014 Gelombang 1 bisa dilihat di sini

Tuesday, September 2, 2014

Tempat Nongkrong yang Cozy di Hotel Plataran Borobudur Magelang

BY retnobanarti.blogspot.com IN , , , , , , 2 comments

Haloo September :)

Banyak sekali berbagai macam ide tulisan di pikiranku, berbagai ide yang telah aku rasakan dan ketahui sendiri. Atau hanya berbagai cerita yang ingin aku simpan dengan rapinya dalam blog ini.


Saat lebaran pada bulan Agustus kemaren, aku selalu memanfaatkannya untuk bertemu dengan saudara-saudara atau teman-teman jauh. Nah, tak lupa nih setiap lebaran emang kami sempatkan untuk berkumpul bareng, siapa lagi kalau bukan bareng trio kwek-kwek yang legendaris, hehe.


Sore-sore mereka berkunjung ke rumahku, sekedar bersilaturahmi denganku dan keluarga. Sampai pada tiba saatnya makan malam, mereka aku ajak makan di bebek goreng stupa candi Borobudur yang lumayan familiar di daerahku. Nah, story began here. Setelah makan malam usai, bingung ni masih jam segini masak udah pulang. Oleh karenanya kita berpikir untuk menentukan next destination melepas malam. Kali ini kita ditemani oleh salah satu sahabat kita juga, Galantrias. Kita membutuhkan tempat yang nyaman untuk bercerita, tempat yang cozy untuk momen kebersamaan yang ga setiap saat bisa kita rasakan ini. Oke, finally kita milih tempat nongkrong yang anti mainstream di hotel Plataran Borobudur.



 
Seiiring berkembangnya pariwisata di Borobudur, siapa sih yang gak tau Candi Borobudur? Banyak wisatawan domestik dan manca negara yang berbondong-bondong datang untuk mengunjungi tempat bersejarah yang megah ini. Tidak tanggung-tanggung, para pembisnis sangat lincah memainkan perannya. Tidak hanya pembisnis dari domestik, bahkan tidak sedikit mereka berasal dari turis asing yang ingin berinvestasi di daerah Borobudur. Salah satu investasi yang berasal dari pemikiran yang dahsyat adalah hotel Plataran ini.
Rupa-rupanya mereka sudah mengetahui dengan seksama celah bisnis yang mereka rambah. Selain kemegahan, yang dicari para turis terutama dari manca negara adalah keasrian lingkungan. Rumput-rumputan yang hijau luas di halaman, pepohonan yang rindang menghiasi taman, hamparan luas sawah dan bukit jadi pemandangan keseharian yang membuat mata sangat fresh! Itulah yang menjadi konsep dari hotel ini. Hotel Plataran adalah sebuah hotel yang mengusung konsep alam di sebuah bukit. Hotel ini ada di sebuah bukit yang berada di desa Maitan, Borobudur, Magelang. Keseeluruhan dari bukit ini dimiliki oleh hotel Plataran, wow asik banget kan. Jadi bangunan hotelnya gak jadi satu, melainkan terpisah-pisah mengelilingi bukit, yah mirip cottage kalau menurutku. Bangunan hotelnya pun tidak dibuat megah modern, namun elegan perpaduan antara interior semi modern dengan tradisional berbahan kayu dan ukir-ukirannya mengabadikan kesan jawa tradisional. Untuk menginap di hotelnya aku belum pernah nyoba ya, soalnya buat apa juga rumahku deket situ, hehe, selain price/night yang dibandrol di hotel ini kurang terjangkau untuk masyarakat lokal. Mungkin, bidikan pemilik hotel ini adalah turis manca negara yang sedang berkunjung ke Borobudur. Tapi sebandinglah untuk kesan dan fasilitas yang disediakan, harga perkamar/malam di hotel Plataran paling murah adalah Rp 3.500.000,00 atau sekitar $350 (harga tersebut per tulisan ini dibuat ya).

 

Selain itu, di Borobudur terkenal dengan wisata sunrise-nya. Udah tau dong ya banyak sekali wisata sunrise yang ditawarkan di Borobudur seperti Punthuk Setumbu, Posmati, dll (yang mungkin akan aku bagikan dalam cerita selanjutnya). Oleh karenanya, di hotel Plataran ini juga tersedia paket breakfast sambil melihat sunrise. Tempatnya ada di halaman depan restoran hotel yang terletak di bukit paling atas menghadap ke timur. Di sana ada teropong yang disediakan untuk melihat sunrise. Untuk paket breakfast+sunrise dibandrol dengan price/person Rp 250.000,00 atau sekitar $25.

Nah, untuk selanjutnya aku mau menceritakan tentang restoran hotel Plataran yang selain menyajikan maincourse menu, juga menyediakan berbagai menu ringan untuk teman bersantai. Jangan kaget ya, pertama masuk ke resto Plataran ini yang kulihat hanyalah bule-bule atau turis asing yang sedang menikmati hidangan, waktu itu sama sekali ga ada orang pribumi yang berkunjung. Tapi dengan ramah waiters menyapa dan melayani kami yang jelas-jelas wajah orang pribumi ini. Design resto Plataran ini sangat elegan perpaduan interior modern kebarat-baratan dengan cat putih, pintu kayu yang dibuat bertahap, aksen mewah dengan berbagai lampu-lampu besar menghiasi atap, dan perpaduan tradisional kursi dan meja dari kayu ukir. Tempat di luar udah hampir penuh karena memang menurutku lebih cozy menikmati suasana malam di luar, sementara yang tersisa hanya tempat di dalam yang sepi tidak ada yang menempati. Tapi untuk mendapatkan view yang sempurna untuk nongkrong, kami memilih tempat di luar yang akan di tata dulu oleh waiters untuk kami berempat. Dan tara, sekitar 5 menit menunggu, tempat pun sudah siap. Tempat yang kami pilih cukup stategis walaupun tidak di depan resto, melainkan di bagian samping resto. Yang kebetulan di samping resto ini adalah kolam renang yang membuat kita semakin hanyut dalam suasana penuh romantis malam itu.  Setelah kita duduk, waiters akan memasangkan perlengkapan selayaknya table manner (kain) pada kita. Untuk maincourse menu dalam resto ini memang memakai table manner, tapi karena kita cuma ngemil-ngemil cantik maka segala perlengkapan tetek bengek table manner itu tidak diperlukan.



Suasana samping resto

Mulailah kita memilih-milih menu untuk menemani kita bersantai. Menu cemilan disini cukup standar untuk jenis coffee-shop atau tempat nonkrong. Dan lagi harga yang diberikan tidak terlalu mahal, ya cukup mahal aja gitu mungkin untuk seukuran harga makanan dan minuman di Magelang, namun tidak semahal maincourse menu. Begitu juga untuk minumnya, kecuali kamu pesen yang berbau alkohol. Sempet terjadi percakapan absurd antaraku dan waiters. Ceritanya disana ada banyak buku menu yang diantaranya satu buku maincourse menu, satu buku menu cemilan, dua buku menu minuman. Aku melihat berbagai menu minuman yang ada, yang sekiranya nama dari minuman itu agak asing bagiku, dan menurutku cukup mahal dari segi harga. Aku membolak-balik terus menu tersebut yang hasilnya absurd dan nihil, akupun tak tau mau memesan apa. Lalu aku tertuju pada berbagai tulisan di bawah nama menu minuman tersebut, yang tidak lain adalah ingredients dari minuman itu. Dan taukah hasil dari penelusuranku kala itu (sedikit lebay, haha) aku membaca berbagai komposisi bahan yang tidak asing seperti tequila, vodka dsb. Semua minuman dalam menu berkomposisi alkohol? Iyalah, karena sebagian besar pengunjung hotel ini kan turis-turis asing. Lalu dengan polosnya aku nanya ke waiters, "Mas, untuk minum yang halal disini apa aja ya?" Dengan agak tersenyum karena mungkin masnya udah ngerti aku berhijab, dia menjawab, "Untuk minum yang halal ada di menu yang satunya mbak." Hahaha, ternyata dari tadi aku salah buku menu, tuh kan oon nya ketauan, oke2 mari kita tinggalkan ke-absurd-an ini.


Setelah beberapa saat memilih, ini menu cemilan yang menemaniku menikmati indahnya panorama malam di Plataran:



Patio Tacos      95.000
 French Fries       65.000
Tiramizu Latte        55.000

Harganya memang standar cafe, yah lumayan lah untuk kadang-kadang ganti suasana nongkrong. Oya, makan disini dikenai tax 10% dan service charge Rp 35.509,00. Dan untuk last order di resto Plataran adalah pukul 23.00 WIB.


Oke cukup sekian cerita asik nongkrong malamku di hotel Plataran. Ini juga keasikan foto kita disana. Foto di ambil pada malam hari, jadi tidak sempat mengabadikan keasrian dan kemegahan hotel Plataran dan sekitar.