Cerita masih berasal dari Provinsi Kepulauan Bangka Belitung tempat dimana sejauh ini aku tinggal. Berbeda dari cerita tempat wisata sebelumnya yang hanya berada diseputar Kabupaten Bangka, sekarang aku lagi menjelajah di Kabupaten Bangka Barat.
Sudah lama sekitar bulan Mei aku berada di Kota Muntok, selama 8 hari atau 2 minggu. Yang sebenernya tujuanku ke tempat ini dengan membawa urusan kerjaan. Nah, sambil menyelam minum air barulah disela-sela kesibukanku, aku menyempatan barang sebentar untuk mengunjungi dan menikmati keasikan panorama di Kabupaten yang beribukota di Muntok ini. Yang penting kan gak mengganggu waktu kerja kan. :-)
Sekitar 3 jam perjalanan aku tempuh dari Pangkalpinang menuju Muntok mengendarai travel ke arah Barat Laut. Kebanyakan, tempat yang bisa dijadikan tempat wisata disini adalah tempat bernuansa sejarah, karena dari sejarah Indonesia dapat dilihat bahwa Bangka khususnya Bangka Barat adalah tempat dimana Presiden Indoenesia Pertama yaitu Soekarno diasingkan. Dan inilah beberapa tempat yang bisa dikunjungi saat berlibur ke Muntok:
1. Pelabuhan, Pantai, dan Mercusuar Tanjung Kalian
Oleh karena Muntok ini adalah Bangka ujung sebelah Barat laut yang berbatasan dengan Palembang, maka pantai juga wajib ada disini. Pelabuhan, Pantai, dan Mercusuar ini berada dalam satu tempat. Namanya Tanjung Kalian, pantai yang sangat terkenal di Bangka Barat. Pasirnya putih, lautnya biru, dan ombaknya kecil, perfect untuk pantai idaman dan mandi bermain air di pantai. Pantai Tanjung Kalian ini agak berbeda dengan pantai di Bangka pada umumnya yang menyajikan bebatuan besar sebagai daya tarik wisatawan. Selain wisata pantai, Tanjung Kalian ini merupakan pelabuhan yang dengan berbagai kapal akan mengantar ke Palembang. Sempat nanya, sehari ada dua sampai tiga kapal fery yang berangkat ke Palembang, dengan jam paling sore adalah pukul 17.00 WIB.
![]() |
Pantai Tanjung Kalian |
![]() |
Pelabuhan Tanjung Kalian dari samping |
![]() |
Mercusuar Tanjung Kalian |
![]() |
Pemandangan dari atas Mercusuar Tanjung Kalian |
![]() |
Otak-otak ikan Tanjung Kalian |
2. Batu Belah
Wisata ini aku agak lupa namanya, lokasinya dekat dan searah jika kita mengunjungi Pantai Tanjung Kalian. Jadi disini ada batu besar yang bentuknya seperti kerang terbuka.
![]() |
Batu Belah |
![]() |
Wisma Bukit Menumbing |
Setelah sampai di puncak, kita akan melihat sebuah rumah yang dulunya adalah tempat yang digunakan untuk pengasingan Bung Karno. Rumah ini terdiri satu lantai, namun bangunan tengahnya sangat tinggi yang konon atapnya digunakan untuk mendarat Helikopter. Di dalam rumah masih sangat terawat karena ada penjaganya. Isinya pun masih komplit, seperti tempat tidur Bung Karno dan Bung Hatta, Meja dari marmer, Kursi, Peta, dan Mobil yang sering digunakan oleh Bung Hatta. Dari atap rumah, kita bisa melihat Kota Bangka Barat dari ketinggian, inilah Indonesiaku!
![]() |
Foto dari roof top Wisma Bukit Menumbing |
![]() |
Jalan menuju Wisma Bukit Menumbing |
![]() |
Monumen di depan Pesanggrahan |
![]() |
Rumah Pesanggrahan |
![]() |
Pintu Masuk Pesanggrahan |
![]() |
Koleksi berbagai uang jaman dulu di Pesanggrahan |
![]() |
Museum Timah Indonesia |
![]() |
Dari samping Museum |
![]() |
Menara Masjid Jami' Muntok |
7. Masjid Agung Muntok
Berbeda dengan masjid Jami', Masjid Agung Muntok ini berada di daerah Pemerintah Daerah Kabupaten Bangka Barat. Masjid ini sangat besar dengan bangunan dan artisektur yang megah. Masjid dua lantai ini agak sepi pada hari biasa karena lokasinya yang jauh dari pemukiman masyaraka. Meskipun begitu tidak mengurangi nilai agamis dari sebuah masjid, karena pada saat menjelang waktu sholat banyak pegawai-pegawai Pemda yang juga menyempatkan sholat disini. Lantai pertama di masjid ini berfungsi sebagai kantor agama, ada perpustakaan buku, lalu lantai kedua untuk tempat sholat.
![]() |
Masjid Agung Muntok |
Seperti namanya, rumah ini dulunya adalah milik Mayor China. Rumah yang sangat besar dengan banyak pilar besar dan patung macan di depannya, sangat historical. Oleh karenanya rumah ini juga sering disebut rumah macan. Sekarang, rumah ini ditempatin oleh ahli warisnya Mayor China, dan di sekitar rumah ini juga terdapat rumah-rumah keturunan Mayor.
![]() |
Rumah Mayor China |
No comments:
Post a Comment